OBORMOTINDOK.CO.ID. Morut– Kanwil Dirjen Perbendaharaan Provinsi Sulteng bekerja sama dengan KPPN Poso telah melaksanakan kegiatan sosialisasi penyaluran dan penggunaan dana desa tahun anggaran 2023 di Aula Bappelitbangda Kabupaten Morowali Utara (Morut), pada Kamis (23/02/2023).

Bupati Morowali Utara Dr Delis Julkarson Hehi MARS membuka acara tersebut dan dihadiri oleh beberapa kepala daerah serta perwakilan dari berbagai instansi.

Salah satu sumber pendapatan desa adalah dari alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Untuk memaksimalkan penggunaan dana desa secara transparan dan akuntabel, kegiatan sosialisasi dilaksanakan dengan tujuan memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada perangkat desa.

Hal ini bertujuan untuk memastikan tidak terjadi masalah hukum akibat pengelolaan dana desa yang salah.

Bupati Morowali Utara memberikan apresiasi atas penyelenggaraan kegiatan sosialisasi ini.

Ia menekankan bahwa mengelola dana desa dengan baik sangat penting agar visi Morowali Utara yang besar yaitu Sehat, Cerdas, dan Sejahtera dapat tercapai.

Kepala desa juga diharapkan dapat menambah wawasan perangkat desa dalam mengelola dana desa agar tepat sasaran dan sesuai pedoman. Bupati juga menambahkan bahwa dana desa yang diterima Kabupaten Morowali Utara tahun ini naik menjadi 107 M dari sebelumnya sebesar 102 M karena dana bagi hasil yang diperoleh.

Acara sosialisasi ini juga dijadikan kesempatan untuk memberikan penghargaan kepada Morowali Utara sebagai Pemerintah Daerah dengan Kategori Kinerja Terbaik Pengelolaan DAK Fisik Tahun Anggaran 2022 se-Provinsi Sulawesi Tengah.

Piagam penghargaan ini diberikan langsung oleh Kementrian Keuangan Republik Indonesia Dirjen Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Tengah dan diterima langsung oleh Bupati Morowali Utara.

Kegiatan sosialisasi penyaluran dan penggunaan dana desa ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi perangkat desa untuk memaksimalkan penggunaan dana desa secara transparan dan akuntabel sehingga tidak menimbulkan masalah hukum.

Selain itu, kegiatan ini juga dapat membantu dalam mencapai visi Morowali Utara yang lebih baik.(cm)

**) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow.

Phian