OBORMOTINDOK.CO.ID. Luwuk– Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani, SH, SIK, MM meminta kepada rekan jurnalis di Kabupaten Banggai agar terus membantu Polisi dalam melawan isu-isu yang dapat mengganggu situasi kamtibmas di Kabupaten Banggai.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Banggai saat menggelar kegiatan Ngobrol Santai (Ngobras) bersama sejumlah wartawan Kabupaten Banggai, yang berlangsung di Warung Kopi Kopsal, Kelurahan Tombang Permai, Kecamatan Luwuk Selatan, Kabupaten Banggai Sabtu, 4 Februari 2023 pekan kemarin.

“Kami harapkan rekan-rekan media selalu memberikan informasi yang akurat dan melawan isu-isu Hoax, seperti isu penculik anak yang sedang viral di media sosial saat ini” Ungkapnya

Menurut Kapolres Banggai, Isu penculikan anak di Desa Kalumbangan, Kecamatan Bunta, Kabupaten Banggai, Jumat malam, 3 Februari 2023 adalah berita Hoax, karena tidak ada kasus penculikan anak yang terjadi sampai saat ini.

“Baru-baru ini warga digegerkan oleh isu penculikan anak di Kecamatan Bunta, padahal kejadian bukan seperti itu’ keempat pemuda yang di duga pelaku penculikan anak ternya maling sapi” tandas Kapolres Banggai

Meskipun begitu Kapolres Banggai AKBP Ade tetap menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan bijak dalam menggunakan media sosial.

“Meskipun belum ada laporan resmi tentang kasus penculikan anak, saya menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan saya berharap agar masyarakat bijak dalam menggunakan media sosial sehingga terhindar dari hal-hal yang dapat berujung pada proses hukum”,tutup Kapolres Banggai.(randi)

BACA JUGA: Dinilai Amburadul, Komisi III DPRD Morut Desak PUPR Blacklist Dua Perusahaan Nakal

Phian