OBORMOTINDOK.CO.ID. Palu- Sekretaris Daerah Provinsi Sulteng, Dra. Novalina, M.M., menghadiri acara pelantikan kepala desa antarwaktu dan pengukuhan perpanjangan masa jabatan kepala desa se-Kabupaten Parigi Moutong.

Acara tersebut berlangsung di Auditorium Kantor Bupati Parigi Moutong, Sabtu (17/8/24).

Dalam sambutannya, Sekprov Novalina menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada para kepala desa yang baru saja dilantik dan dikukuhkan.

“Semoga saudara sekalian dapat menjalankan tugas sebagai kepala desa dengan integritas dan tanggung jawab yang tinggi guna mewujudkan visi pembangunan Sulawesi Tengah yang lebih sejahtera dan maju,” ujarnya.

Novalina menekankan bahwa desa merupakan ujung tombak pembangunan daerah, di mana kepala desa memiliki tanggung jawab besar dalam menggerakkan potensi masyarakat untuk mencapai perubahan sosial dan kesejahteraan di tingkat desa.

Ia juga berharap agar para kepala desa mampu menjadi teladan bagi masyarakat, mengedepankan prinsip-prinsip demokrasi, keadilan, dan transparansi dalam setiap langkah dan kebijakan yang diambil.

“Para kepala desa harus menjadi pemersatu di tengah masyarakat, mampu mendengarkan aspirasi dan keluhan serta memberikan solusi yang adil dan bijaksana,” tambahnya.

Pj. Bupati Parigi Moutong, Richard Arnaldo, turut memberikan ucapan selamat kepada para kepala desa yang baru dilantik dan dikukuhkan. “Terima kasih atas dedikasi, kerja keras, dan pengabdian yang telah diberikan dalam memajukan desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.

Ia juga menekankan pentingnya komitmen terhadap pelayanan publik, kepemimpinan yang inklusif, pembangunan berkelanjutan, transparansi, dan akuntabilitas dalam menjalankan tugas sebagai kepala desa.

“Semoga dengan pelantikan ini, kita dapat mempercepat pencapaian visi dan misi pembangunan desa serta mewujudkan desa yang lebih sejahtera dan mandiri,” harap Pj. Bupati.

Acara ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Parigi Moutong, unsur Forkopimda, Ketua DPRD Kabupaten Parigi Moutong, Plt. Ketua TP PKK Kabupaten Parigi Moutong, serta para kepala OPD Kabupaten Parigi Moutong. **

*) Ikuti berita terbaru Obormotindok.co.id di Google News

Jum Amar